ASSALAMU ALAIKUM "SELAMAT DATANG SAUDARAKU DI BLOG KAMI" MOHON MAAF JIKA ADA KESALAHAN DALAM PENULISAN, JANGAN LUPA KLIK KOMENTAR UNTUK KEMAJUAN BLOG KAMI

Kamis, 26 Maret 2020

DAMPAK COVID 19 DALAM DUNIA PENDIDIKAN

DAMPAK COVID 19 DALAM DUNIA PENDIDIKAN

Dengan adanya wabah covid 19 membuat hampir seluruh dunia terdampak. Tidak peduli dia negara besar maupun negara kecil, negara maju sampai negara miskin. Semua negara di dunia saat ini disibukan dengan yang namanya CORONA. Tidak dapat dipungkiri lagi terutama di negara kita Indonesia yang masuk dalam negara berkembang. Sudah banyak koban berjatuhan dan terus bertambah secara signifikan. Bahkan kebijakan-kebijakan terus dikeluarkan oleh pemerintah untuk mencegah penyebaran wabah covid 19 ini. 

Dunia pendidikan juga tidak luput dalam kebijakan yang dirasa sangat memberatkan baik itu guru, siswa, maupun orang tua. Dalam kebijakannya menteri pendidikan tidak mau mengambil resiko akan jatuhnya korban dikalangan dunia pendidikan, sehingga mas menteri mengambil kebijakan untuk meliburkan seluruh sekolah dari tingkat yang paling bawah sampai tingkat yang paling tinggi.

Mas menteri meminta guru dan siswa untuk membuat pembelajaran secara online. Mungkin niat mas menteri sangat baik, namun banyak sekali sisi lemahnya terutama bagi guru dan siswa yang tinggal di daerah. Memang benar saat ini internet sudah masuk desa bukan hanya ABRI saja yang masuk desa. Namun, selama ini dalam KBM terutama di tingkat sekolah dasar ke bawah sangat jarang bahkan sangat sulit dicari guru dan siswa melakukan pembelajaran online dalam KBM-nya.

Aturan di tingkat dasar sangat jelas bahwa siswa dilarang untuk membawa android atau sering dikenal dengan HP. Mungkin di kota-kota ada guru-guru yang meminta siswanya untuk membawa HP dan mengenalkan KBM dengan menggunakan android. Namun, hal ini hanya bisa dilakukan bagi kelas atas saja sedangkan kelas bawah tidak mungkin dapat dilaksanakan.

Dengan adanya wabah covid 19 mas menteri minta agar KBM dilaksanakan secara online sampai waktu yang tidak bisa ditentukan. Mau tidak mau guru harus belajar mengembangkan kompetensinya dengan melakukan pembelajaran online. Banyak sekali aplikasi-aplikasi yang menyediakan pembelajaran online baik yang dibuat oleh guru sendiri atau dari perusahaan atau domain seperti ruang guru, rumah belajar, portal jateng dan lain-lain.

Untuk membuat kelas maya guru harus belajar lagi mungkin lewat diklat-diklat online yang saat ini sedang merebak membahas membuat kelas maya salah satunya class room. Soal-soal atau kuis yang menarik guru dapat menggunakan Kahoot, Quizziz, google drive, atau Microsoft Froms.

Setiap aplikasi memiliki kelebihan dan kekurangan, jadi tergantung kita pintar-pintar memilih aplikasi mana yang cocok dan siswa dapat mengikutinya. Terkadang kita ingin terlihat "WAH" sehingga menggunakan aplikasi yang terbaru, tetapi kita lupa yang kita hadapi adalah anak-anak. Mungkin pada siswa tingkat SLTP ke atas tidak begitu bermasalah, namun bagi siswa yang berada di tingkat SD ke bawah tidak semuanya dapat memahaminya, bisa-bisa malah membuat orang tuanya menjadi stres ketika membantu anak-anaknya dalam mengerjakan tugas online.

Disini kami akan membagikan beberapa tutorial yang mungkin lebih mudah jika diberikan kepada siswa sekolah dasar. Semoga apa yang kami bagikan dapat bermanfaat bagi kita semua. 

Mohon saran dan kritik agar kami dapat menjadi lebih baik lagi.

Silahkan klik link di bawah ini untuk mengunduh!!!


1. Tutorial Quizziz

2. Tutorial Cisco Webex

3. Tutorial Kahoot

4. Tutorial Google Classroom

5. Tutorial Rumah Belajar


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas saran dan kritikan anda. Semoga anda selalu diberi kesehatan oleh Allah SWT. Amin.